Tempat Wisata Di Medan Yang Sedang Hits
Medan merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia dan juga merupakan kota terbesar di pulau Sumatra. Ibukota dari Provisi Sumatra Utara ini memiliki tempat wisata yang banyak mulai dari jalan yang memiliki kemiripan dengan jalan di Inggris sampai danau yang memiliki pemandangan yang indah. Artikel ini akan membahas tentang tempat wisata di Medan yang lagi hits. Langsung saja kita mulai ya.
1.Merdeka Walk
Salah satu tempat wisata Kota Medan adalah Merdeka Walks. Tempat ini terletak di Jalan Balai Kota. Untuk seorang artistgram, tempat ini bisa menjadi salah satu tempat wisata di Medan yang terbaik. Disisi lainnya untuk seorang yang suka makan, tempat ini mejajalkan jajanan jajanan yang banyak mulai dari masakan tradisional Medan sampai makanan khas Barat.
2.Kampung Keling
Apakah anda pernah berkunjung ke Serangoon Road di Singapura? jika belum anda bisa berkunjung ke Kampung Keling. Kampung Keling atau sekarang di kenal dengan nama kampung Madras, merupakan sebuah jalan di Medan yang memiliki komunitas India yang besar.
Selain dari arsitekturnya yang bernuasa India, daerah ini juga memiliki kuliner yang mirip dengan negara India. Untuk artisgram yang suka dengan Bollywood dan mencari spot foto di medan. tentu saja tempat ini harus menjadi salah satu tempat wisata di Medan yang wajib dikunjungi.
3.Penangkaran Buaya Asam Kumbang
Untuk wanita hati – hati, rayuan buaya di tempat ini sungguh mematikan. Penangkarang Buaya Asam Kumbang merupakan penangkaran buaya terbesar di Asia Tenggara, dengan jumlah buaya yang mencapi 2500 ekor. Biasanya penangkaran ini bertujuan untuk mencegah buaya berkeliaran dan memanen kulitnya sebagai komoditas. Sebagai salah satu objek wisata di Medan, tempat ini dapat dikunjungi dan dengan merogoh sedikit uang, anda dapat memberi makan buaya di sini.
4.Upside Down World Medan
selain di Semarang dan Jogja, ada juga destinasi wisata Medan yang memiliki konsep yang sama. Tempat ini bernama Upside Down World. Dalam tempat ini semuanya serba terbalik sehingga bagi kamu yang suka instagram, tempat wisata ini bisa mengabadikan momen yang unik.
Demikian artikel ini. Semoga bagi kalian yang ingin berwisata di Medan artikel ini dapat membantu kalian dalam memilih tempat liburan.